Minggu, 26 Desember 2010

Langkah Awal Perawatan Wajah & Kulit Ala Salon Facial


Semua Wanita mendambakan kulit wajah yg bersih dan bebas dari jerawat maupun flek hitam. Salah satu cara yg dapat dilakukan untuk mendapatkannya adalah dgn melakukan parawatan di Salon Facial. Mungkin seBgian besar Wanita rutin melakukan perawatan di salon facial. Tapi sudahkah Anda mencoba melakukan facial sendiri di rumah?

Langkah Awal :

Ø Pembersih Wajah

Ø Krim untuk pengelupasan (scrub)

Ø Air hangat dan waslap khusus wajah

Ø Masker

Ø Pelembab

Setelah itu Anda dapat mulai melakukan perawatan Salon facial. Berikut caranya :

1. Bersihkan Wajah

Bertujuan mengangkat semua kotoran sebagai langkah awal. Untuk kulit berminyak dan kombinasi, bersihkan dgn foaming cleanser/busa pembersih (soap-free). Untuk kulit kering, pakailah cream cleanser/susu pembersih.

2. Pengelupasan

Dgn menggunakan jari-jari tangan Anda, usapkan krim scrub membentuk gerakan sirkular pada wajah Anda. Konsentrasikan area sekitar hidung dan dahi jika kulit Anda termasuk jenis kombinasi. Basuh wajah sampai bersih mengingat butiran krim scrub cenderung mengeringkan kulit.

3. Penguapan

Isi baskom berukuran sedang dgn air hangat, celupkan waslap khusus untuk wajah, peras lembut lalu tekan-tekan wajah Anda sebanyak 2-3 kali.

4. Gunakan Masker

Jika wajah Anda berminyak, gunakan masker berbahan dasar tanah liat. Kulit kering disarankan untuk menggunakan masker berbentuk hydrating gel atau krim. dgn menghindari area sekitar mata. Bersihkan dgn air.

Anda pun bisa melakukan salon facial dgn menggunakan masker buah-buahan atau bahan alami.

Masker Bengkuang Atau Mentimun

Bengkuang sejak dulu dikenal mampu mengatasi flek hitam di wajah. Begitupun dgn mentimun. Anda tinggal memblendernya, lalu lumurkan di wajah agar flek hitam memudar.

Tapi gunakanlah buah-buahan yg masih segar dan kondisinya baik. Sebab bila tak hati-hati,alih-alih menyembuhkan, kulit wajah Anda malah akan gatal-gatal. Jika wajah terlanjur perih dan gatal-gatal, maka yg harus Anda lakukan adalah oleskan tipis-tipis madu asli di wajah selama 15 menit, kemudian bersihkan dgn air hangat. Lalu basuh wajah dgn air es, tepuk-tepuk perlahan dan merata sampai terasa segar.

Irisan Jeruk Nipis

Bgi Anda yg berusia di atas 40 tahun, irisan jeruk nipis yg merata di kulit wajah & seluruh tubuh mampu mengangkat sel-sel kulit mati. Diamkan hingga kering, lalu bilaslah dgn air hangat-hangat kuku agar pori-pori terbuka. Setelah itu, bilas kembali dgn air dingin agar pori-pori merapat.

Hindari Toner Wajah

Saat membersihkan wajah dgn menggunakan susu pembersih di malam hari atau pagi hari, cukup bilas wajah dgn air bersih biasa. Anda tak memerlukan toner, astringent atau face tonic, karena pemakaiannya justru dapat mengakibatkan kulit wajah bertambah kering. Kecuali jika kulit wajah Anda berminyak.

Jika Anda rajin melakukan salon facial sendiri di rumah, pastikan selalu kulit wajah Anda sudah lebih dulu dibersihkan.

5. Berikan Pelembab

Selanjutnya setelah wajah Anda dibersihkan dari masker,bubuhkan pelembap, namun hindari pelembap yg mengandung retinol atau asam, karena dapat mengeksfoliasi kulit secara berlebihan (over-exfoliate).


Sumber : Conectique.com

Temukan Info Lain Seputar Perawatan Kulit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar